Selasa, 20 Agustus 2013

Tiga Kategori Penerima Satya Lancana Karya Satya


Pemalang, hariandialog.com/Dialog – Berdasarkan daftar nama penerima penghargaan Satya Lancana Karya Satya dari Presiden Republik Indonesia DR H Susilo Bambang Yudhoyono, terbagi dalam tiga kategori masa pengabdian. Dan sebanyak 81 Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pemalang, Sabtu (17/8) lalu menerima penghargaan tersebut.
Tiga kategori tersebut, masing-masing untuk masa pengabdian mencapai 30 tahun sebanyak 21 orang menerima penghargaan bersamaan dengan peringatan Kemerdekaan Republik Indonesia ke-68 tahun 2013 yang diserahkan secara simbolik oleh Bupati Pemalang H Junaedi SH MM usai upacara detik-detik proklamasi di alun-alun Pemalang.
Katergori kedua adalah masa pengabdian pada negara selama 20 tahun ada 39 orang dan kategori berikutnya ketiga yang masa pengabdian sampai 10 tahun sebanyak 21 orang. Sebagian besar Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang menerima penghargaan tersebut adalah berprofesi sebagai guru.
Seperti, diantaranya Guru SMP negeri 02 Pemalang Endang Saptani SPd, Guru SMP Negeri 01 Pemalang Sri Sansanti SPd, Sudiyanto SPd sebagai penerima penghargaan Satya Lancana Karya Satya kategori kedua. (kukuh)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar