Selasa, 03 September 2013

Suyik Siap Sumpah Pocong


: Suyik Telan Ludah Sendiri

Pilkades Blendung Kecamatan Ulujami, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah, tahun lalu sampai sekarang masih menyisahkan polemik berkepanjangan, bahkan kisruh sampai ke ranah hukum dan PN/PTUN pun belum memutuskan vonis akhir.

Pemalang, hariandialog.com/Dialog -  Malam Jumat (29/8) kemarin Suyik yang mantan Kepala Desa Blendung Kecamatan Ulujami, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah, menyatakan secara tertulis siap menjalani sumpah pocong di Balai Desa terkait kasus penggelembungan kartu suara Pilkades tahun lalu, yang sampai sekarang kasusnya belum selesai.
“Kami Suyik sekeluarga dan panitia akan melakukan sumpah pocong,” ujar Suyik dalam pernyataannya.
Namun malam yang telah ditentukan oleh Suyik sendiri, tidak ada paksaan dari pihak manapun, ia tidak menampakan ujung hidungnya. Beberapa wartawan elektronik maupun cetak menuai kekecewaan karena menunggu lama tidak jadi dilaksanakan sumpah pocong. Kekecewaan ini pun dirasakan oleh beberapa warga Desa Blendung, “Suyik pengecut! Suyik stres!” ujarnya lalu pergi kecewa dari kerumunan saat ditanya oleh Dialog.
Tidak cuma beberapa jurnalis, satuan Dalmas dari Pemalang (satu peleton) yang saat itu hadir pun bingung melihat ulah Suyik. Keamanan dari Polsek Ulujami juga sudah siaga penuh di tempat untuk menjaga kemungkinan-kemungkinan yang akan terjadi.
Sumpah pocong tersebut sedianya akan dilaksanakan Malam Jumat (29/8) pukul 19.30. Hal ini dilakukan untuk membuktikan bahwa Suyik tidak melakukan kecurangan dalam pilkades tersebut. “Semoga laknat Allah dijatuhkan kepada kami, apabila kami melakukan hal (kecurangan) tersebut,” ujar Suyik sebelumnya.
Silahkan warga menyaksikan ritual tersebut. Semoga hal ini, semua warga akan hidup damai dan berdampingan tidak membedakan kelompok yang satu dengan lainnya, tandasnya. Namun detik-detik yang dijanjikan hanya pepesan kosong belaka, ibarat Suyik telah menelan ludah sendiri. (look)

1 komentar:

  1. izin copas ke Group https://www.facebook.com/groups/desaketapang/10151879251168200

    Thank mas info2nya

    BalasHapus