Pekalongan, hariandialog.com/Dialog – Sebanyak 200 calon jamaah haji (calhaj) asal Kota Pekalongan, Jawa Tengah, tertunda keberangkatannya untuk tahun ini 2014, menyusul masih diberlakukannya kebijakan pemangkasan 20 persen dan digeser pemberangkatannya ke tahun 2015.
Staf Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kemenag setempat, Athoillah Malik mengatakan, angka pemangkasan jamaah haji tahun ini bahkan mencapai total 40%, karena 20%-nya adalah calhaj yang batal berangkat tahun lalu yaitu sebanyak 56 orang dilimpahkan untuk berangkat pada tahun ini 2014.
Jumlah 469 calhaj yang sebelumnya dijadwalkan berangkat tahun ini, kini ditambah 56 calhaj yang tertunda keberangkatannya di tahun lalu 2013. Sehingga pemangkasan total 40% atau 200 orang, sehingga yang akan diberangkatkan pada tahun ini hanya 325 calhaj saja.
Pemangkasan jumlah calhaj tahun ini tidak menimbulkan gejolak, tambah Malik, sebab waktu keputusan pemangkasan dilakukan sebelum adanya pelunasan dan pembuatan paspor. Dan calhaj Kota Pekalongan sudah mengetahui adanya pemangkasan jauh-jauh hari. Sosialisasi oleh pihak terkait pun dilaksanakan. (kukuh)
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapus